menu

Sabtu, 28 Mei 2011

membuat daftar isi di tab stop

Seringkali kita agak kebingungan ketika membuat Daftar isi pada karya tulis, baik itu makalah, artikel, atau bahkan skripsi sekalipun. Mungkin kita akan membuatnya dengan membuat titik-titik secara manual. Pada Microsoft Word, sebenarnya terdapat cara yang mudah dan praktis untuk tujuan itu. Dalam membuat Daftar Isi Karya Tulis, kita akan memanfaatkan " TAB STOP",
seperti berikut :

Pengertian "Tab Stop" disini adalah cara membuat titik-titik pada daftar isi hanya dengan menekan tombol Tab pada keyboard sehingga tidak repot membuat titik-titik secara manual.

Adapun langkah-langkahnya sebagai berikut :
  1. Buka Aplikasi Microsoft Word
  2. Buatlah Judul, misal Daftar Isi dan atur agar jadi rata tengah
pengertian "Tab Stop" disini adalah cara membuat titik-titik pada daftar isi hanya dengan menekan tombol Tab pada keyboard sehingga tidak repot membuat titik-titik secara manual.

3.Kemudian untuk membuat titik-titik pada daftar isi, sebagai Contoh adalah "Pendahuluan" yang menunjukan terdapat pada halaman 1, Seperti berikut :

4. Hal pertama yang harus dilakukan adalah ketikan "Pendahuluan" dan atur agar menjadi rata kiri
5. Lalu pada ruler bar, klik pada ukuran yang di kehendaki, misalnya pada 14 cm dan 15 cm, seperti  berikut :



6. Setelah itu Doble klik pada salah satunya, misal pada tab 15 cm




7. Maka akan muncul dialog seperti berikut :


8. Pada "Tab Stop Position" pilih 14 cm, pada "Aligment" pilih left, dan pada "Leader" pilih no 2 lalu klik OK
9. Setelah itu klik tombol "Tab" pada keyboard maka secara otomatis akan berupa titik-titik hingga pada tab 14 cm lalu klik "Tab" lagi hingga pada tab 15 cm, untuk menuliskan letak halaman seperti yang di inginkan.

0 komentar:

Posting Komentar